Tuesday, September 10, 2013

Cara Membuat Antena Wajan Bolic

Untuk Anak-anak TKJ yang suka online dengan hotspot tetapi sinyal di laptop lemah kini saatnya menggunakan Antena Wajan Bolic, ANTENA WAJANBOLIC digunakan Untuk meningkatkan jarak jangkauan wireless LAN diperlukan antena eksternal dengan gain yang lebih tinggi dari antenna standard dengan kata lain digunakan untuk menguatkan sinyal wireless dari PC atau Laptop anda  
Kenapa disebut WajanBolic?
  • Wajan : penggorengan, alat dapur buat masak
  • Bolic : parabolic
  • WajanBolic : Antena parabolic yg dibuat dari wajan
Karena berasal dari wajan maka kesempurnaannya tidak sebanding dengan antenna parabolic yg sesungguhnya. Dalam workshop akan dibuat Antena WajanBolic dengan N Connector dan Pigtail dengan pertimbangan :
Beberapa kekurangan antenna WajanBolic :
Karena berupa solid dish maka pengaruh angin cukup besar sehingga memerlukan mounting ke tower yang cukup kuat
Tujuan pembuatan wajan bolic:
·     Untuk meningkatkan jarak jangkauan wireless LAN diperlukan antena eksternal dengan gain yang lebih tinggi dari antenna standard
·       Antena eksternal High Gain harganya relative mahal
·      Banyak barang-barang yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari yang dapat digunakan untuk membuat antenna High Gain dengan cara mudah dan biaya ringan
Photo : Antena WajanBolic
ANTENA 2.4 GHz
Beberapa Contoh Design Antena 2.4 GHz
Kebanyakan antenna homebrew wifi yg ada di internet : antenna yagi, antenna kaleng (tincan antenna), antenna biquad, antenna helix, antenna slotted waveguide. Komponen yg selalu ada dlm design antenna-antena tsb : N-type Connector & pigtail
Konektor : N-type Male, N-type Female, RP TNC Male, RP TNC Female, Pigtail
Ok..!! kita langsung saja ke pembuatan WajanBolic

Peralatan dan bahan yang perlu di siapkan:
BAHAN
  1. Wajan diameter 36″ (semakin besar diametr semakin bagus)
  2. PVC paralon tipis diameter 3″ 1 meter
  3. Doff 3″ (tutup PVC paralon) 2 buah
  4. Aluminium foil
  5. Baut + mur ukuran 12 atau 14
  6. N Connector female
  7. kawat tembaga no.3
  8. Double tape + lakban
PERALATAN
  1. Penggaris
  2. Pisau/ Cutter
  3. Solder + timah nya
  4. Gergaji besi
PERKIRAAN HARGA
Perkiraan harga yang dikeluarkan untuk membeli bahan WajanBolic adalah kurang dari Rp 100.000,-. Bandingkan jikan Anda harus membeli antenna Grid 24db, yang bikinan local saja mencapai Rp 500.000,- lebih dan yang import bisa mencapai Rp 1.000.000,- lebih. Atau membeli antenna grid local yang harga nya Rp 200.000,- sedangkan yang import bisa mencapai Rp 300.000 lebih.
TAHAP PENGERJAAN
  1. Siapkan semua bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
  2. Lubangi wajan tepat di tengah wajan tersebut seukuran baut 12 atau 14, cukup satu lubang saja.
Kemudia, ukur diametr wajan, kedalaman wajan dan feeder/ titik focus. Untuk lebih jelas nya silahkan liat gambar di bawah.
Contoh :
Parabolic dish dg D = 70 cm, d = 20 cm maka jarak titik focus dari center dish : F = D^2/(16*d) = 70^2 / (16*20) = 15.3 cm
Pada titik focus tsb dipasang ujung feeder. Untuk mendapatkan gain maksimum.
  1. Potong PVC paralon sepanjang 30 cm, kemudian beri tanda untuk jarak feeder nya (daerah bebas aluminium foil). Untuk menentukan panjang feeder nya gunakan rumus di atas.
  2. Beri lubang pada bagian paralon untuk meletakkan N Connector, untuk itu gunakan rumus antenna kaleng.
  3. Potong kawat tembaga yang sudah disiapkan sesuai dengan ukuran yang didapatkan dari hasil kalkulasi website di atas. Dan solderkan pada N Connector yang telah di siapkan
  4. Selanjut nya, bungkus PVC paralon dengan dgn aluminium foil pada daerah selain feeder, klo aluminium foil yang ada tanpa perekat, maka untuk merekatkan nya bisa menggunakan double tape
  5. Lalu pasangkan N connector ke PVC Paralon yang telah dilubangi td
  6. Pada bagian doff (tutup PVC paralon) yang akan di pasang pada ujung dekat dengan N Connector harus di beri aluminium foil, sedangkan doff yang di pasang pada wajan tidak perlu di beri aluminium foil
  7. Dan pasangkan doff tersebut ke PVC paralon
  8. Kemudian, wajan yang telah di bolongi tadi dipasangkan dengan doff yang satu nya lagi, sebelum nya doff tersebut dilubangi sesuai dengan ukuran bautyang sudah di siapkan, dan kencangkan secukup nya.
  9. Kemudian tinggal pasangkan PVC paralon tadi ke wajan yang sudah di pasang doff.
  10. Dan Wajan bolic sudah siap untuk digunakan browsing, atau paling tidak untuk wardriving.









  11.  

Monday, September 9, 2013

Merubah Antena UHF TV Jadi Antena Wireless



Kabar gembira bagi anak anak TKJ yang sering mengalami masalah, dengan Wirelles di laptopnya yang hanya mampu menangkap sinyal wirelles sangat sedikit, poor, low, dan sebagainya. tentunya sangat merepotkan karena sangat mengganggu kecepatan internet pada saat kita berselancar di dunia maya. Apalagi kalo disekitar kita laptop mampu menangkap sinyal wilrelles dari acces point dari cafe, dari sekolah, dari instansi pemerintah, dari kampus, dll. sangat disayangkan kalo sinyal yang didapat sangat kecil, untuk itu perlu diperkuat dengan menggunakan antena Wirelles. Salah satu cara membuat antena wirelles yaitu dengan memanfaatkan antena UHF karena murah, tidak melanggar hukum. 

untuk Merubah antena UHF menjadi antena wirelles caranya sebagai berikut: 


  1. Anda harus memiliki USB Wireless Adapter. Yang bisa anda dapatkan ditoko toko komputer dengan harga berkisar Rp 210.000 (cukup murah untuk technology secanggih ini) + antenna UHF bentuk parabola.

  2.  Langkah ini merupakan langkah kunci, yaitu dengan menggunakan antenna UHV yang berbentuk Grid Parabolic sebagai Reflector untuk memperkuat sinyal. Anda bisa mendapatkan di toko toko elektronik terdekat dengan harga berkisar antara Rp 16.000. Kalau lebih mahal dienyang (tawar aja) aja
  3. Untuk lebih memperkuat daya reflexy dari parabole anda dapat menambahkan kawat kasa pada seluruh permukaan, lalujangan lupa disekrup dengan rangka parabola. Anda juga bisa menambahkan alumunium foil. Tapi menurut saya sangatlah ribet bila pake' alfol. ngga' rapi lagi.
  4. Pasanglah USB WiFi Adapter pada tiang penyangga yang ada di tengah parabola. Apabila terlalu panjang dari fokusnya dapat dipotong. Usahakan agar USB WiFI terletak pada fokus parabola. Ingat kan rumus fokus parabola. Kalau ragu nih rumus sederhananya.F= D(kuadrat) / 4(kuadrat). D: diameter parabola C: kedalaman parabolapasang kabel USB (High Speed 2.0 usb cable system) sedemikian rupa. Yang rapi ya. BIar keren
  5. Lalu pasang kembali tiang penyangga USB wifi pada parabola. Pasang pada pipa besi untuk mempermudah antenne supaya enak diputar putar. Taraaaaa jadi dech.
  6. Kalau udah install driver USB WiFI tadi (bawaan pabrik).Lalu install "NETWORK STUMBLER" untuk mencari sinyal yang kuat dan terdekat. Kalau belum punya met Googling - Googling dech (tenang gratisan kok)
  7. Pasang antenna diluar dan masukkan kabel USB pada port komputer anda. Scan pake Net Stumbler. Cari jaringan yang ngga' di ENCRYPT dan jareknya paling deket dengan anda. Lalu join aja.




Saturday, September 7, 2013

Kisi kisi Lomba Ketrampilan Siswa (LKS) SMK Nasional 2untuk IT Network Suport


Kabar Gembira bagi anak-anak TKJ  Lomba Ketrampilan Siswa (LKS) SMK 2013 segera dilaksanakan semua berharap menyiapkan diri, yang mau menghadapi Lomba Ketrampilan Siswa (LKS) SMK 2013 yang merupakan ajang yang paling keren dan banyak menguras otak dan tenaga, disini akan dipaparkan sedikit tentang Kisi-Kisi kisi Lomba Ketrampilan Siswa (LKS) SMK Nasional untuk IT Network Suport.


Ruang Lingkup Materi Lomba

Hari 1:
Peserta lomba diminta untuk membuat sistem jaringan seperti yang ditunjukkan pada gambar 1 di bawah ini.



Gambar 1. Topologi Jaringan Hari-1

Dari bentuk gambar di atas, setiap peserta lomba harus melakukan beberapa hal sebagai berikut:

1.      Instalasi Sistem Operasi untuk PC Router menggunakan linux debian 6.0 dan konfigurasinya
2.      Instalasi Sistem Operasi untuk Laptop Client menggunakan Windows 7 dan konfigurasinya
3.      Pengkabelan:
·         Pembuatan kabel straighthrough
·         Pembuatan kabel crossthrough
4.      Instalasi dan konfigurasi wireless access point
5.      Konfigurasi PC Router, menghubungkan client dengan internet melalui PC router
6.      Konfigurasi jaringan: menghubungkan PC admin, PC router, access point, dan laptop client
7.      Instalasi dan konfigurasi server DHCP
8.      Instalasi dan konfigurasi server Telnet
9.      Instalasi dan konfigurasi SSH dan server FTP
10.  Time Synchronization NTP

Peserta diberi waktu sebanyak  6 jam untuk menyelesaikan soal-soal lomba. Tidak tertutup kemungkinan peserta dapat menyelesaikannya dalam waktu kurang dari waktu yang disediakan.
Hari 2:
Peserta lomba diminta untuk membuat sistem jaringan seperti yang ditunjukkan pada gambar 2 di bawah ini.



Gambar 2. Topologi Jaringan Hari-2

Dari bentuk gambar di atas, setiap peserta lomba harus melakukan beberapa hal sebagai berikut:
1.      Instalasi Sistem Operasi untuk PC Server dan konfigurasinya
2.      Instalasi Jaringan: menghubungkan PC admin, PC router, PC server, access point, dan laptop client
3.      Instalasi dan konfigurasi firewall
4.      Instalasi dan konfigurasi server DNS
5.      Instalasi dan konfigurasi server HTTP
6.      Instalasi dan konfigurasi mail server beserta aplikasi webmail
7.      Instalasi dan konfigurasi server proxy
8.      Instalasi dan konfigurasi sistem monitoring
9.      Instalasi dan konfigurasi network file sharing (NFS)

Peserta diberi waktu sebanyak 6 jam untuk menyelesaikan soal-soal lomba. Tidak tertutup kemungkinan peserta dapat menyelesaikannya dalam waktu kurang dari waktu yang disediakan.

Materi Yang Harus Dipersiapkan Oleh Peserta:
1.      Pengkabelan
2.      Subnetting
3.      Linux debian dan proses instalasi aplikasi
4.      Instalasi dan konfigurasi layanan (service) jaringan
5.      Keamanan jaringan